Depokupdate.co-Grand opening CGE Avenue yang berlangsung pada hari Jumat 16 juni 2023 dipadati pengunjung, 3.176 pengunjung antusias menikmati fasilitas CGE Avenue dan menyaksikan special performance dari Maliq & D’essentials begitu tinggi.
Para pengunjung sudah mendatangi CGE Avenue sejak sore hari, meski hujan cukup deras tak menyurutkan mereka untuk hadir dan menjadi saksi dalam acara grand opening CGE Avenue.
Acara yang dimulai pukul 17.00 WIB dimulai dengan acara simbolis pemotongan pita oleh Bapak Sidik sudiono selaku direktur utama PT Mitra Bangun Prasada, didampingi oleh bapak Arif wiryawan selaku direktur utama PT Karabha Digdaya dan Billy huang selaku Perwakilan dari PT Cakra Anugrah Jaya. Usai acara simbolis pemotongan pita, acara dilanjutkan dengan berbagai kuis yang dipandu oleh MC. Para pengunjung yang berhasil memenangkan kuis mendapat hadiah langsung dari berbagai sponsor yaitu teh botol sosro, Gulavit dan Bank Artha Graha Internasional.
Acara dilanjutkan kembali dengan band pembuka Close to breath yang membangkitkan adrenaline penonton yang telah memadati Area main atrium yang akan menjadi venue utama untuk penampilan Maliq & D’essentials. Usai penampilan band close to breath. Ribuan penonton yang telah memadati CGE Avenue langsung berteriak histeris saat para personil Maliq & D’essentials telah hadir di panggung utama. Total terdapat 10 lagu andalan yang dibawakan oleh angga dkk saat menghibur para penonton di acara Grand opening CGE Avenue. Kolaborasi apik penampilan enerjik Maliq & D’essentials dengan antusiasme penonton dan berbagai fasilitas menarik di CGE Avenue membuat Acara grand opening CGE Avenue berjalan sangat sukses. Total terdapat 3.176 pasang mata yang hadir dan memeriahkan acara grand opening CGE Avenue.
CGE Avenue akan menjadi Ikon terbaru destinasi wisata keluarga di kawasan Cimanggis Depok. m2 CGE Avenue menawarkan berbagai fasilitas menarik bagi keluarga mulai dari wisata kuliner yang menggoda selera, Live musik hingga wahana berkuda ala Branchsto. Dengan lokasi yang strategis, tak jauh dari exit tol Cimanggis, CGE Avenue diharapkan menjadi lokasi bagi keluarga untuk menikmati wisata kuliner dan berbagai fasilitas menarik lainnya. Total terdapat 38 tenant di CGE Avenue dengan rincian 35 tenant komunal meliputi makanan berat, makanan ringan hingga berbagai jenis minuman. Sementara itu 3 tenant lainnya adalah tenant anchor yang berukuran besar meliputi Seikou coffe, Kedai Kokoho dan Indomaret.
Selain menikmati suguhan kuliner yang menggoda selera, para pengunjung CGE Avenue juga dapat merasakan sensasi berkuda yang diberikan oleh Branchsto. Selain berkuda, para orang tua yang membawa serta anak anaknya juga dapat menikmati fasilitas Andong pony, memberi makan hewan dan menaiki kereta barrel. Tak hanya itu terdapat pula fasilitas mini golf yang dapat pengunjung rasakan. Bagi para pengunjung yang ingin berkeliling di sekitar area CGE Avenue bisa menggunakan sepeda listrik yang dapat disewa per jam.
CGE Avenue merupakan destinasi terbaru wisata keluarga yang berada di Kawasan cimanggis depok. Ditempat ini pengunjung akan dimanjakan dengan berbagai sajian kuliner serta fasilitas berkuda branchsto, fasilitas mini golf dan Penyewaan sepeda listrik. CGE Avenue beroperasi mulai pukul 10.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB. Info lebih lanjut dapat mengunjungi akun Instagram resmi @cgeavenue atau dapat menghubungi nomor berikut ini 085715294466.(**)